Pengertian, Sifat dan Hakikat Teori Ekonomi

Pengertian Matematika-Ekonomi

Matematika-Ekonomi merupakan cabang ilmu ekonomi yang membahas masalah-masalah ekonomi dengan menggunakan pendekatan dan lambang-lambang (simbol-simbol) matematika.

Sifat dan Hakikat Teori Ekonomi
Tugas utama teori ekonomi adalah menjelaskan hubungan antara gejala ekonomi yang satu dengan gejala ekonomi yang lain serta meramalkan pengaruhnya terhadap gejala yang lain apabila terjadi perubahan pada suatu gejala. Untuk memenuhi tujuan ini, pembahasan (analisis) tentang hubungan-hubungan ekonomi pada hakekatnya harus mencakup seperangkat pembahasan paling tidak 4 (empat) hal penting, sebagai berikut:

  1. Definisi tentang seperangkat variabel yang akan dipergunakan 
  2. Satu atau dengan variabel lainnya
  3. Seperangkat asumsi yang menjamin berlakunya hipotesis
  4. Ramalan (prediction) yang ditarik dari hipotesis dan asumsi sebelumnya.
Variabel
Variabel adalah suatu besaran yang nilainya berubah-ubah. Contoh-contoh variabel ekonomi mikro yang penting, misalnya: jumlah barang yang ditawarkan dan jumlah barang yang dibeli, harga barang pendapatan perseorangan, biaya pembuatan barang, keuntungan dan lain-lain. Sedangkan contoh-contoh variabel makro yang penting, misalnya: pendapatan nasional, pengeluaran konsumsi masyarakat, penanaman modal swasta (investasi), pengeluaran pemerintah, nilai ataupun volume ekspor dan impor, dan lain sebagainya.

Masing-masing variabel ini selanjutnya dapat dikelompokkan dalam variabel bebas (independent variable) dan variabel tidak bebas (dependent variable). Variabel bebas sering kali juga dikelompokkan dalam explanatory variable (variabel yang menerangkan), sedangkan variabel tak bebas seringkali juga dikelompokkan dalam explained variable (variabel yang diterangkan).

Hipotesis
Hipotesis merupakan pernyataan tentang bagaimana suatu variabel tidak bebas berhubungan dengan atau dipengaruhi oleh satu atau lebih variabel bebas. Apabila suatu variabel bebas (variabel yang menerangkan) nilainya bertambah atau berkurang menyebabkan nilai variabel tidak bebas (variabel yang diterangkan) bertambah atau berkurang, maka sifat hubungan antara keduanya adalah positif (direc). Sebaliknya, apabila bertambah atau berkurangnya nilai suatu variabel bebas justru mengakibatkan berkurang atau bertambahnya nilai variabel tidak bebas, sifat hubungan antara keduanya kita sebut negatif (indirec).

Di dalam teori ekonomi mikro, misalnya : hukum penawaran, hubungan antara jumlah barang yang ditawarkan dengan harga barang itu sendiri bersifat positif, karena dengan naiknya harga barang bersangkutan, jumlah barang yang akan ditawarkan oleh produsen semakin banyak. Sebaliknya, dalam hukum pemerintahan hubungan antara jumlah barang yang diminta dengan harga barang itu sendiri bersifat negatif, karena dengan naiknya harga barang bersangkutan jumlah permintaan akan barang oleh masyarakat akan turun.

Asumsi
Asumsi secara singkat dapat dikatakan sebagai syarat/kondisi yang menjamin berlakunya teori. Sebagai contoh, misalnya, hukum permintaan menyatakan : jumlah barang yang diminta turun apabila harga barang bersangkutan naik, hanya benar apabila faktor-faktor penentu yang lain seperti : harga barang lain, pendapatan perseorangan, jumlah penduduk dan selera masyarakat serta faktor-faktor penentu permintaan yang lain tetap (ceteris paribus)

Peramalan
Seperti yang telah diutarakan bahwa tugas utama dari teori ekonomi disamping menjelaskan hubungan antara variabel-variabel seperti di jelaskan sebelumnya, teori ekonimi juga meramalkan. Dari hukum permintaan yang telah diutarakan misalnya, seorang ekonom tidak hanya memberikan penjelasan tentang hubungan antara harga barang bersangkutan dengan jumlah barang yang diminta masyarakat, melainkan juga meramalkan apa yang akan terjadi pada jumlah barang yang diminta apabila harga barang bersangkutan berubah (apabila faktor-faktor penentu lainnya tetap). Oleh karena itu, Prediction (ramalan) dalam teori ekonomi sebenarnya adalah suatu pernyataan yang bersyarat (preconditional statement)
Matematika-Ekonomi
Matematika-Ekonomi
Demikianlah beberapa pemaparan mengenai pengertian, sifat dan hakekat teori ekonomi. Jika anda mempunyai pertanyaan seputar materi di atas, jangan sungkan-sungkan untuk bertanya di papan komentar yang ada di bawah dan kami akan berusaha untuk menjawab semua pertanyaan anda. Semoga bermanfaat.

Sumber: Soeheroe Tjokroprajitno, Matematika Ekonomi, 1994.

No comments:

Post a Comment